CINTA TANAH AIR ADALAH BAGIAN DARI IMAN

Nats: Roma 13:1-6 


Oleh: Pdt. Edi Zakaria



Gereja adalah kerajaan Allah yang Allah taruh di bumi. Sebagai warga kerajaan Allah maka nilai-nilai, aturan-aturan, perilaku dan tutur kata kita harus sesuai standar sorga. Namun sebagai kerajaan Allah yang Allah taruh di bumi maka Gereja dituntut untuk bisa mengadaptasi atau menyesuaikan diri. Termasuk di dalamnya kewajiban untuk menghormati pemerintah atau cinta tanah air. 

Apa yang Alkitab ajarkan tentang hidup berbangsa dan bernegara? 

1. Orang Kristen harus mengakui pemerintahan yang sah (Roma 13:1) 

Saat surat Roma ditulis, orang Kristen sedang dianiaya oleh Negara/pemerintah. Meskipun demikian orang Kristen diajar untuk tetap patuh kepada pemerintahan yang sah. Mengapa demikian? 

· Semua pemerintah berasal dari Allah 

Secara teologis orang Kristen harus mempercayai bahwa Tuhan yang disembahnya lebih besar dari pemerintahan yang ada di di dunia. Bahkan semua pemerintah dunia tunduk dan taat kepada Allah. Sejahat apapun pemerintah, ia tetap dalam kendali tangan Allah. 

· Pemerintah adalah hamba Allah 

Meskipun orang Kristen wajib patuh kepada pemerintah, bukan kita harus taat secara membabi buta. Ketaatan kita harus didasari atas pengertian: “Untuk apa harus ada pemerintah?”. 

Apa yang terjadi bila masyarakat tidak memiliki pemerintah/ Negara? Bukankah kekacauan di segala bidang akan terjadi? 

· Pemerintah bertugas menyelenggarakan ketertiban, ketenteraman dan kesejahteraan bagi warganya. 

Setiap orang Kristen harus mengerti, Negara harus ada agar Negara menyelenggarakan ketertiban, keamanan, ketentraman dan kesejahteraan. Terlebih pemerintahan yang demokratis memberi ruang dan kedudukan yang sama kepada setiap warga Negara untuk berpartisipasi. Karena itu jangan pernah berhenti bersyukur atas Indonesia yang Tuhan anugerahkan kepada kita. 

2. Barangsiapa melawan pemerintah sama dengan melawan Allah (Roma 13:2) 

Pemerintah adalah dari Allah dan Allah yang menetapkan. Inilah alasan utama mengapa orang Kristen wajib patuh kepada pemerintah. alasan ini pula mengapa cinta tanah air adalah juga bagian dari iman Kristen. 

3. Pemerintah adalah hamba Allah yang menyandang pedang (Roma 13:4) 

Berbuat baik adalah gaya hidup orang Kristen. Itulah sebabnya orang percaya tidak perlu takut terhadap pemerintah. Pemerintah “menyandang pedang” dalam rangka penyelenggaraan ketertiban masyarakat dan pelaksanaan hukum (law enforcement). Pedang digunakan untuk kewibawaan Negara. Pedang untuk menghukum orang yang jahat dan mereka yang memberontak dan melawan hukum. Jadi jika kelakuan kita benar dan baik, apa yang perlu ditakutkan. Pemerintah justeru haru memberi penghargaan kepada mereka yang taat hukum. 

4. Kewajiban orang percaya terhadap pemerintah 

Inilah yang menjadi tugas orang percaya terhadap pemerintah: 

A. Taat kepada pemerintah (Roma 13:1) 

B. Berbuat baik terhadap pemerintah dan semua orang (Roma 13:3) 

C. Bayarlah pajak Anda.(Roma 13:6) 

D. Mendoakan pemerintah (1Timotius 2:1-3). 

Dirgahayu Indonesia kita bersama. Tuhan Yesus memberkati. Amin 



(Pdt. Edi Zakaria) 





Tidak ada komentar:

Posting Komentar